Rapat Kordinasi Perdana di Tahun 2019
PA-MUARAENIM.GO.ID - Pengadilan Agama Muara Enim menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) perdana di awal Tahun 2019 ini. Rakor tersebut dilaksanakan pada hari Jum’at, tanggal 04 Januari 2019, pada pukul 08.00 WIB dan bertempat di ruang rapat Gedung PA Muara Enim Kelas IB. Rakor dihadiri oleh pimpinan, hakim dan seluruh pegawai Pengadilan Agama Muara Enim.
Rapat dibuka oleh sekretaris PA. Muara Enim Syam Ratulangi, S.H., dan kemudian dilanjutkan oleh Ketua Pengadilan Agama Muara Enim memberikan sambutan serta ucapan selamat datang di PA. Muara Enim kepada 3 (tiga) orang Hakim dan Sekretaris yang baru saja dilantik pada bulan Desember 2018 yang lalu, pada rakor tersebut mengagendakan beberapa topik pembahasan. Di antaranya adalah capaian yang telah di raih pada tahun 2018 baik dari Kepaniteraan maupun dari Kesekretariatan, serta langkah – langkah yang akan diambil guna peningkatan pelayanan terhadap masyarakat pencari keadilan.
Baca Juga : Diawal Tahun 2019 PA. Muara Enim Meraih Sertifikat Penghargaan
Di dalam arahannya, Ketua PA Muara Enim Drs. H. Habib Rasyidi Daulay, M.H. memberikan motivasi kepada seluruh pegawai PA Muara Enim agar terus bekerja sama dan sama – sama bekerja dalam rangka mewujudkan Pengadilan Agama Muara Enim Kelas IB yang agung, dengan jalan tetap berdisiplin tinggi, taat pada aturan dan Job-Deskripsi masing-masing.
| Humas Pengadilan Agama Muara Enim


